10 Ciri Khas Desain Rumah Mewah dan Modern
Rumah kini tak sekadar berfungsi sebagai tempat tinggal semata bagi masyarakat modern. Lebih dari itu, rumah juga bisa berperan untuk menunjukkan karakter atau identitas pemiliknya. Itulah sebabnya desain rumah yang terkesan elegan dan mewah pasti didambakan semua orang.
Saat ini, gaya rumah mewah memang sangat variatif dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan serta selera. Namun, ada beberapa ciri khas yang selalu ada pada model rumah elegan yang mewah. Apa saja ya? Intip di bawah yuk!
Fasad Rumah yang Bernuansa Modern
Fasad merupakan salah satu elemen eksterior rumah yang paling penting karena akan menjadi ciri khas rumah tersebut. Desain rumah mewah biasanya identik dengan fasad yang bentuknya sangat menarik dan bernuansa modern. Ada orang yang lebih menyukai fasad bergaya minimalis, tetapi ada pula yang lebih memilih fasad rumah bernuansa tradisional Bali atau ala arsitektur Jengki. Pemilihan fasad yang tepat akan membuat rumah Anda tampil beda bahkan sebelum tamu melihat bagian interiornya.
Pagar yang Kokoh dan Minimalis
Model rumah elegan juga kerap didukung oleh penggunaan pagar yang kokoh dan bernuansa minimalis. Masyarakat modern kini menyukai pagar dari bahan stainless steel karena tampilannya simpel tetapi sangat kuat dan tahan terhadap perubahan cuaca. Bentuk pagar yang terkesan minimalis tak sekadar menonjolkan keindahan bangunan rumah, tetapi juga lebih mudah dirawat.
Pilar yang Megah dan Simetris
Dahulu, desain rumah mewah identik dengan pilar-pilar besar berbentuk bulat. Namun, tren minimalis telah menggeser anggapan tersebut. Sekarang, pilar rumah bisa terdiri dari bentuk yang lebih sederhana dan simetris tetapi tetap menonjolkan kesan megah. Pilar rumah tak hanya berfungsi sebagai penopang melainkan juga menjadi elemen eksterior yang mendukung keindahan rumah secara keseluruhan.
Taman yang Tertata Rapi di Teras
Siapa sih yang tak terpukau dengan taman yang asri dan tertata rapi di teras rumah? Model rumah akan semakin elegan bila Anda menyempurnakannya dengan taman. Anda bisa menanam berbagai tanaman favorit berukuran mungil di teras rumah. Selain taman biasa, kini konsep vertical garden juga sedang populer karena unik dan lebih hemat ruang. Teras yang nyaman bisa difungsikan sebagai ruang tamu jika Anda ingin interior rumah mendukung sisi privasi Anda.
Area Foyer yang Luas
Foyer adalah area peralihan yang membatasi antara teras dan ruang tamu atau bagian dalam rumah lainnya. Lahan rumah yang besar dapat dimanfaatkan untuk membuat area foyer yang cukup luas. Di negara-negara subtropis, foyer berfungsi sebagai area penyeimbang temperatur agar udara dingin tidak langsung masuk ke bagian dalam rumah. Sedangkan foyer bagi rumah tropis bisa dimanfaatkan untuk mudroom atau tempat membersihkan diri sesaat sebelum masuk ke rumah. Foyer yang punya fungsi ganda sebagai mudroom dapat ditata dengan menambahkan rak sepatu, tempat menggantung kunci, lemari helm, cermin, dan beberapa bangku.
Ruang Sekitar Tangga Dimanfaatkan Semaksimal Mungkin
Prinsip mengenai gaya rumah mewah juga berkaitan dengan pemanfaatan ruangan semaksimal mungkin, termasuk ruang di sekitar tangga. Area tangga tak cuma berguna sebagai tempat naik dan turun dari satu lantai rumah ke lantai lainnya. Bagian bawah tangga dapat dimanfaatkan untuk lemari penyimpanan, rak sepatu built in, ruang kerja, dan berbagai fungsi lainnya. Selain itu, dinding tangga juga bisa dipercantik dengan foto-foto keluarga yang komposisinya pas.
Lantai Terbuat dari Marmer atau Kayu
Desain rumah mewah beberapa dekade lalu sering dihubungkan dengan penggunaan marmer. Karena marmer adalah material lantai yang harganya mahal dan kualitasnya sangat baik. Anggapan tersebut kini mulai bergeser seiring dengan meningkatnya popularitas lantai kayu. Material kayu untuk lantai juga dibanderol dengan harga cukup mahal, tergantung kualitas, tekstur, dan motifnya. Proses perawatan lantai kayu juga harus dilakukan secara telaten supaya tak mudah rusak dan tetap tampak berkilau walaupun sudah digunakan dalam waktu lama.
Dapur yang Terkesan Artistik
Dapur di rumah mewah tak cuma menjadi tempat memasak. Lebih dari itu, desain dapur juga memegang peranan penting dalam mendukung keindahan interior rumah. Rumah mewah memiliki dapur yang berukuran luas, terdiri dari kitchen island, dan dilengkapi dengan perlengkapan yang berkualitas. Tata letak perlengkapan dapur juga dipertimbangkan secara cermat supaya tampak artistik dan tidak terkesan sempit.
Kamar Tidur yang Nyaman
Rumah mewah tentu tak lengkap tanpa kamar tidur yang nyaman. Kamar tidur biasanya menjadi salah satu ruangan favorit bagi para penghuni rumah. Selain terdiri dari ranjang dan lemari pakaian, kamar tidur juga bisa didesain sesuai kebutuhan dengan menambahkan pojok untuk membaca, meja rias, bench di depan tempat tidur, atau pintu yang langsung mengarah ke wardrobe.
Kolam Renang di Bagian Samping atau Belakang Rumah
Elemen terakhir yang selalu ada di rumah mewah adalah kolam renang. Ukuran dan desain kolam renang di rumah patut disesuaikan dengan kebutuhan dan ketersediaan lahan. Area kolam renang wajib dilengkapi dengan taman mini atau vertical garden agar suasananya tidak gersang. Tak jarang pula kolam renang dimanfaatkan sebagai tempat bersantai bersama seluruh anggota keluarga.
Jika Anda sedang berencana membangun rumah mewah dalam waktu dekat, jangan lupa memperhatikan beberapa ciri dan elemen di atas. Rumah mewah Anda harus terbuat dari material berkualitas agar lebih tahan lama dan aman bagi keluarga.
Pingback: 6 Tipe Arsitektur Rumah yang Tahan terhadap Gempa
March 23, 2021 8:03 amBaby Sitter
April 27, 2022 10:55 amArtikel sangat inspiratif. Akses masuk ke lokasi rumah juga perlu diperhatikan. Kadang ada rumah mewah, tapi jalan masuknya lewat gang sempit. Untuk keamanan kolam renang bila ada anak kecil, sebaiknya dibuat pagar penghalang di sekelilingnya.
Pingback: 7 Ciri Gaya Dekorasi Bohemian yang Khas
June 9, 2022 12:00 pm